Minggu, 27 Januari 2013

Belajar Tersenyum...

Dulu,
Aku belum tahu,
Alasan mengapa harus melarik senyum..

Karna dulu,
Aku melihat senyum,
tak bermanifestasi menjadi apa-apa..

Bagiku,
Senyum sulit dibedakan antara senang dan kebencian
Bagiku,
Ia hanya lambang kepalsuan sapaan
Karena itu yang kulakukan,
senyum tanpa keikhlasan..

Kini,
Senyum-Nya menyapaku
melebihi radar fikiranku..
Tersenyum memang bukan lambang senang atau kebencian,
Tapi,
sebuah tanda ketenangan,
Kenyamanan..

Karena dalam senyum,
Aku semakin bernyawa dalam asa
Dalam setiap alasan yang tanpa alasan..

Karena dalam senyum,
Ada ketenangan akan peluk hati
Mengikat kata palsu menjadi cinta...


#9-03-1434H